An Inconvenient Truth merupakan
sebuah film dokumenter yang membahas tentang kondisi bumi saat ini, yang
mengalami perubahan iklim (khususnya dalam pemanasan global). Dalam film ini
terdapat konflik karena adanya perbedaan kepentingan antara Pemerintah (petinggi
Negara) yang sedikit acuh dengan aktivis-aktivis lingkungan seperti Al Gore
dkk. Apabila dikaitkan dengan materi mata kuliah ilmu sosial dasar sesuai
dengan bab 8, yang membahas tentang pertentangan sosial dan integrasi
masyarakat.
Dalam film ini juga membahas tentang
perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Teknologi yang berkembang bukan
hanya memiliki dampak positif, tetapi juga memiliki dampak negatif. Karena
semua menggunakan mesin, dan gas buangnya yang berupa karbon, maka akan menjadi pemicu semakin naiknya suhu
permukaan bumi. Bila tidak segera diatasi dengan mencari bahan alternatif yang
ramah lingkungan, maka dapat dipastikan suhu bumi akan terus meningkat dan
mengancam kehidupan generasi mendatang. Apabila dikaitkan dengan materi mata
kuliah ilmu sosial dasar sesuai dengan bab 9, yang membahas tentang teknologi.
Di akhir film Al Gore mengajak
seluruh masyarakat dunia untuk ikut serta melestarikan bumi dimulai dengan
hal-hal yang kecil. Seperti, menggunakan energi yang ramah lingkungan dan
melakukan daur ulan sampah. Karena untuk menjaga kelestarian bumi membutuhkan
kerjasama internasional dengan semua Negara. Apabila dikaitkan dengan materi
mata kuliah ilmu sosial dasar sesuai dengan bab 8.5, yang membahas Integrasi
Internasional. Semoga dengan adanya film ini, kita menjadi tersadar dan mulai
mecintai bumi kita ini. Agar keberlangsungan hidup anak cucu kita dimasa yang
akan datang menjadi lebih baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar